Penerimaan mahasiswa baru berbasis komputer yang dilaksanakan di Kampus Universitas Muhammadiyah Makassar. Tersedia dua skema CBT yaitu CBT ujian secara online dan ujian langsung di kantor UPT -PMB ( Kecuali Pendidikan Dokter dilakukan secara offline di Kampus Universitas Muhammadiyah Makassar.
Syarat & Berkas
SYARAT UMUM DAN BERKAS PENDAFTARAN
Program D3 dan S1
- Calon mahasiswa merupakan LULUSAN SMA/MA/SMK atau yang sederajat;
- Melengkapi berkas berupa file scanasli KTP/KK, Ijazah SMA/MA/SMK atau Surat Keterangan Lulus (SKL), dalam bentuk PDF dengan kapasitas maksimal 5 MB;
- Bagi calon mahasiswa yang masih duduk di kelas XII, dapat melakukan pendaftaran dan seleksi dengan menggunakan surat keterangan aktif disekolah , ijazah SMP/Tsanawiyah. (Jika dinyatakan lulus, maka wajib menyetor scan asli ijazah SMA/MA/SMK atau sederajat pada saat melakukan pendaftaran ulang)
- Soft file foto diri (formal)bentuk format jpg; (latar foto bebas)
- Bagi yang memilih Jalur Undangan/ Persyarikatan harus melampirkan file scanasli rekomendasi Pimpinan Daerah Muhammadiyah/Aisyiah dan atau surat keterangan prestasi akademik dari kepala sekolah dalam bentuk format PDF dengan kapasitas maksimal 5 MB;
- Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 250.000,- bagi calon mahasiswa non-kedokteran, sedangkan prodi kedokteran sebesar Rp. 750.000,- , (menggunakan sistem Virtual Account Bank yang tertera pada tagihan yang akan terbit setelah melakukan pendaftaran);
- Setiap pendaftar dapat memilih 3 Program Studi(pilihan 1 , 2 dan pilihan 3 boleh sama);
SYARAT PENDAFTARAN KHUHUS FAKULTAS KEDOKTERAN
- S-1 Farmasi
- LulusanSMA / MA / Pesantren Jurusan IPA / SMK Farmasi
- Lulusan 3 tahun terakhir
- Memiliki Kelengkapan berkas berupa :
- Surat Keterangan Berbadan Sehat,
- Surat Keterangan Tidak Buta Warna,
- Surat Keterangan Bebas Narkoba dari fasilitas Kesehatan atau di Unismuh Medical Centre (UMC).
- D-3 Kebidanan
- LulusanSMA / MA / Pesantren Jurusan IPA dan IPS
- Usia maksimal 27 tahun
- Tinggi badan minimal 150 cm
- Memiliki Kelengkapan berkas berupa :
- Surat Keterangan Berbadan Sehat,
- Surat Keterangan Tidak Buta Warna,
- Surat Keterangan Bebas Narkoba dari fasilitas Kesehatan atau di Unismuh Medical Centre (UMC).
- D-3 Keperawatan
- LulusanSMA / MA / Pesantren Jurusan IPA dan IPS / SMK Keperawatan
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki Kelengkapan berkas berupa :
- Surat Keterangan Berbadan Sehat,
- Surat Keterangan Tidak Buta Warna,
- Surat Keterangan Bebas Narkoba dari fasilitas Kesehatan atau di Unismuh Medical Centre (UMC).
- Program Profesi Dokter
- Berasal dari Fakultas Kedokteran yang minimal berakreditasi B
- IPK minimal 2,75
- Surat rekomendasi dari institusi asal
- Memiliki Kelengkapan berkas berupa :
- Surat Keterangan Berbadan Sehat,
- Surat Keterangan Tidak Buta Warna,
- Surat Keterangan Bebas Narkoba dari fasilitas Kesehatan atau di Unismuh Medical Centre (UMC).
Pendaftar Alih Jenjang
- Memiliki ijazah dan transkip dari Perguruan Tinggi Terakreditasi yang telah dilegalisir (Ijazah dan Transkipasli discan).
- Memiliki bukti terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi ( PDDikti )
Catatan: tidak semua prodi membuka jalur alih jenjang.
Jadwal Pendaftaran
Waktu Pendaftaran dimulai
28 September 2024 Sampai 15 Agustus 2025
Biaya Pendaftaran
- Biaya pendaftaran untuk calon mahasiswa baru Strata 1 (D3,S1) selain Prodi Pendidikan Dokter Rp. 250.000,-
- Biaya pendaftaran untuk calon mahasiswa baru Strata 1 (S1) Prodi Pendidikan Dokter Rp. 750.000,- dan untuk Program Profesi Dokter Rp. 250.000,-
- Biaya pendaftaran untuk calon mahasiswa baru Strata 2 (S2) Rp. 500.000,-
- Biaya pendaftaran untuk calon mahasiswa baru Strata 3 (S3) Rp. 1.000.000,-
Alur Pendaftaran